KFC di Venezuela mulai minggu ini menerima pembayaran menggunakan cryptocurrency yaitu Dash , bergabung dengan daftar restoran lainnya yang telah menerima cryptocurrency sebagai metode pembayaran mereka diantara lainnya adalah makanan cepat saji yang semakin banyak yang menerima crypto di Venezuela, termasuk Pembayaran Subway dan Papa John’s pizza.
KFC akan memulai langkah ini di outlet mereka yang berada di Caracas atau ibu kota dari negara Venezuela sebelum menyebarkannya diberbagai cabang mereka dengan total yaitu 24 lokasi di Venezuela, Source Forbes.
Baca Juga Selengkapnya : Exchange Review : HitBTC Scam Exchange Atau Bukan ?
Alejandro Echeverría, atau co-founder dari Dash Merchant di Venezuela dan Dash Text, telah bekerja sama dengan KFC selama 3 bulan terakhir untuk langkah promosi yang masif serta memperluas jaringan mereka dan mengenai penerapan Dash merchant di negara Amerika Selatan .
Perkembangan dan Pertumbuhan Dash Sangat Pesat
Gerakan cryptocurrency Dash di Venezuela sangat pesat , menurut Echeverría
Pergerakan Cryptocurrency Sangat Pesat di Venezuela Terutama Dash , Pertama Yang Dilakukan Dash Adalah
Usaha-Usaha Kecil Mulai Mengadopsi Dash Sebagai Payment Option dan Pembayaran Subway Pun
Menggunakan Dash dan Kami Mulai Menarik Pebisnis Besar Untuk Selanjutnya
Pada bulan November 2018, Echeverria meluncurkan platform Dash Text, layanan transaksi cryptocurrency berbasis SMS yang tidak memerlukan smartphone atau internet, Source CCN. Ini sangat berguna di Venezuela yang sedang dilanda kemiskinan, di mana 60% penduduknya tidak memiliki smartphone dan memiliki konektivitas internet yang terbatas.
Major News! #KFC🍗🐔 is joining 2440 #Dash accepting merchants in #Venezuela 🇻🇪 @Dashpay continues to lead from the front as the leading #Cryptocurrency for payments & e-commerce! Instant, secure & user friendly $Dash is digital cash, everyday payments made easy! 🏆💪🚀 pic.twitter.com/XrR1guPeyh
— Mark Mason | markmason.btc (@MarkMoneyMason) December 7, 2018
Organisasi Dash Merchant Venezuela membuat dorongan besar untuk memajukan dan mengadopsi cryptocurrency di Venezuela karena hiperinflasi telah menghancurkan bolivar atau mata uang di Venezuela yang hampir tidak berharga.
Dash Targetkan 10,000 Merchant di 2019
Alejandro Echeverria berharap cryptocurrency akan muncul sebagai alat pembayaran umum. Echeverría memiliki ambisi besar pada tahun 2019, di mana ia berharap memiliki 10.000 merchant dengan menerima Dash sebagai option pembayaran.
Pada bulan Agustus 2018, harga Dash melonjak 20% di tengah berita meningkatnya adopsi di Venezuela, seperti dilaporkan CCN. Venezuela dilaporkan mendukung Dash diatas Bitcoin dan cryptocurrency lainnya karena waktu konfirmasi transaksi yang relatif lebih cepat.
Sementara transaksi Bitcoin membutuhkan waktu rata-rata 10 menit, itu bisa memakan waktu hingga satu jam ketika banyaknya transaksi yang terjadi dalam waktu yang bersamaan. Sebaliknya, transaksi Dash rata-rata dua setengah menit, berkat jaringan masternode yang memungkinkannya menawarkan layanan Kirim Instan.