Dalam dunia pasar keuangan, tidak dapat dipungkiri bahwa segala aktifitas di dalamnya pasti melekat dengan risiko keuangan. Risiko keuangan sendiri merupakan risiko kehilangan uang atau barang berharga. Meskipun memang belum dapat dikatakan sebagai actual loss, namun risiko keuangan tetap dapat terjadi dan mengakibatkan kerugian. Mengetahui jenis-jenis risiko keuangan merupakan tahap awal yang dapat dilakukan dalam usaha pengendalian dan penanganan risiko keuangan. Berikut jenis-jenis risiko keuangan yang dapat kita kenali:
1. Risiko Investasi
Risiko investasi merupakan risiko yang terkait dengan investasi dan aktivitas perdagangan, biasanya risiko ini terkait dengan fluktuasi harga pasar.
2. Risiko Pasar
Risiko ini berhubungan dengan fluktuasi harga suatu asset. Misalnya, ada seseorang yang membeli Bitcoin, maka dia akan menerimanya sepaket dengan risiko pasar yang diakibatkan dari volatilitas yang dapat menyebabkan harga jatuh. Risiko pasar sendiri dapat dialami secara langsung maupun secara tidak langsung. Risiko yang dialami secara langsung berarti seseorang mengalami kerugian suatu asset, sedangan kerugian tidak langsung berkaitan dengan asset yang memiliki risiko sekunder atau tambahan.
Ada beberapa hal yang dapat dilakukan dalam mengelola risiko pasar:
a. membertimbangkan berapa banyak kerugian yang akan dialami
b. membuat strategi; bagaimana sebaiknya seseorang bertindak dalam merespons pergerakan pasar.
3. Risiko Likuiditas
Risiko ini biasanya dialami oleh investor atau pedagang yang tidak dapat membeli atau menjual asset tertentu dengan sangat cepat tanpa perubahan harga yang drastis.
4. Risiko Kredit
Saat seseorang memberikan pinjaman kepada orang lain, maka ia otomatis mengalami risiko kredit. Risiko kredit terjadi karena selalu ada kemungkinan peminjam uang tidak membayarkan uang pinjamannya kepada si pemberi pinjaman.
5. Risiko Operasional
Risiko operasional biasanya terjadi saat sebuah operasional tidak berjalan sesuai dengan prosedur internal. Kesalahan-kesalahan di dalam berjalannya sebuah operasional baik yang disengaja maupun sampai kasus penipuan dapat menjadi ancaman yang berbentuk risiko operasional.
6. Risiko Kepatuhan
Risiko kepatuhan berkaitan dengan kerugian yang disebabkan oleh sebuha perusahaan tidak mengikuti prosedur hukum dan peraturan yang berlaku.
Home » Yuk Kenali Jenis-Jenis Risiko Keuangan
- Cryptoiz Research
- Education
- Yuk Kenali Jenis-Jenis Risiko Keuangan
- Disy
- 07/14/2021
- 5:13 PM
- 2799
- Education
- Disy
- 07/14/2021
- 5:13 PM
- Education
Binance Live – We live everyday, dont forget follow us Click Here
- money
Yuk Kenali Jenis-Jenis Risiko Keuangan
Ikuti Cryptoiz Telegram group | Telegram Channel | Twitter/X
Penafian : Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisa sebelum membeli dan menjual Crypto. cryptoizresearch.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.