Hallo cryptoiz indonesia , kami akan membahasas indikator karena masih banyak para trader pemula hanya mengandalkan felling dan asal tebak dalam melakukan trading.
kita akan belajar menggunakan analisis teknikal membantu memprediksi pergerakan harga suatu koin, apakah nantinya akan naik atau malah turun. kali ini kita akan mencoba mengenal analisis Bollinger Bands atau disingkat menjadi BB.
Bollinger Bands adalah salah satu indikator yang juga populer di kalangan trader dan banyak digunakan dalam berbagai strategi trading.
Indikator ini dinamakan sesuai dengan nama penciptanya, yaitu John Bollinger.
1. Penggunaan Bollinger Bands
Bollinger Bands dapat membantu Anda untuk mengukur volume pasar dan memperkirakan pergerakan range (kisaran) harga. Indikator ini terdiri dari tiga baris yang bergerak mengikuti pergerakan harga.
Ketiga garis yang dimaksud adalah upper band (garis atas), middle band (garis tengah) dan lower band (garis bawah).
Jarak antara garis atas, garis bawah dan garis tengah dipengaruhi oleh volume yang terjadi. Semakin besar volume maka jarak garis atas dan garis bawah akan semakin lebar dan sebaliknya.
Belajar Juga Indikator : Cara Trading Pakai Indikator Macd
Dengan demikian, Bollinger Bands (BB) membantu Anda untuk mengenali apakah pasar sedang ramai atau justru sedang sepi. Ketika BB melebar, artinya pasar sedang ramai. Namun ketika BB menyempit dan cenderung bergerak datar, artinya pasar sedang sepi.
2. Penerapan Strategi Scalping (Trading Jangka Pendek)
Strategi scalping bisa diterapkan pada Bollinger Bands dengan memanfaatkan garis atas dan garis bawah sebagai resistance dan support.
Dalam hal ini, garis atas sebagai resistance dan garis bawah sebagai support. garis tengah juga nanti akan Anda libatkan, terutama sebagai target.
Strateginya, Anda mencari level buy di area garis bawah dan mencari level sell di area garis atas. targetnya tentu saja adalah area garis tengah.
Ketika harga sampai di garis atas, sulit bagi kita untuk memastikan apakah harga akan berhenti di situ atau akan pergi ke bulan (Go To Moon) .
Nah, tipsnya adalah tunggu konfirmasi pantulan berupa candle atau bar chart yang keluar dari garis atas. Kalau Anda sudah menemukan konfirmasinya, Anda bisa sell.