Binance Live – We live everyday, dont forget follow us Click Here

Cara Melakukan Jual/Beli Aset Kripto

Arus Keluar ETF Bitcoin dan Makroekonomi AS Masih Jadi Sentimen Harga Bitcoin

Salah satu faktor utama penurunan harga Bitcoin (BTC) adalah laporan penarikan dana arus keluar oleh Grayscale, yang mencapai lebih dari USD 100 juta.

Pergerakan harga Bitcoin masih belum memberikan kepuasan bagi para investor dan trader. Upaya pemulihan harga Bitcoin minggu lalu terhenti, menandakan tingkat penjualan yang tetap tinggi.

Menurut trader Tokocrypto, Fyqieh Fachrur, semakin lama harga mendekati level USD 60.000 atau setara Rp 965,3 juta (asumsi kurs Rp 16.092 per dolar AS), semakin besar kemungkinan terjadinya penurunan.

Dalam tujuh hari terakhir, harga Bitcoin mengalami penurunan sebesar 4,6%, lebih buruk dari kinerja pasar kripto global yang turun sebesar 4,2%. Volume perdagangan 24 jam pada Senin, 13 Mei 2024 tercatat sebesar USD 12,67 miliar atau setara Rp 203,8 triliun, menurun 37% dibandingkan hari sebelumnya.

Penarikan Dana Arus Keluar Grayscale Salah satu penyebab utama penurunan harga BTC adalah tindakan Grayscale yang dilaporkan menarik dana arus keluar lebih dari USD 100 juta.

“Tindakan ini memiliki dampak signifikan pada kinerja harga Bitcoin yang lamban selama seminggu. Grayscale Bitcoin Trust (GBTC) tetap menjadi pemain dominan dalam ETF, menunjukkan pengaruh yang dapat menggerakkan harga Bitcoin di pasar,” kata Fyqieh dalam siaran pers, dikutip Selasa (14/5/2024).

Fyqieh menambahkan, komentar hawkish dari pejabat The Fed, bersama dengan tren arus pasar ETF Bitcoin spot pada Jumat lalu, terus memengaruhi permintaan pembeli untuk BTC.

Dengan faktor makroekonomi dan dinamika pasar ETF Bitcoin yang terus berfluktuasi, investor dan trader perlu tetap waspada terhadap perkembangan terbaru yang dapat memengaruhi harga Bitcoin dalam jangka pendek dan panjang.

Ikuti Cryptoiz Telegram group | Telegram Channel | Twitter/X

Penafian : Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisa sebelum membeli dan menjual Crypto. cryptoizresearch.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.

Related News